Friday, November 18, 2016

1000 STARTUP DIGITAL

Ikut workshop yang diadakan Menkominfo 3 hari di Novemeber 2016 di Semarang(salah satu di Kampus Udinus - Imam Bonjol).Salah satu narasumber adalah Alamanda Shantika creator aplikasi dan salah satu pendiri Go Jek.Awal startup digerakan dan digencarkan kepada masyarakat Indonesia menyambut era digital
Alamanda Shantika - Gojek

Ignition 1000Startupdigitalcompany

Sekitar pertengahan Juni 2016,tak sengaja mendengar istilah “1000startup....” pada perbincangan di Metro TV pagi.Hanya sepintas karena sambil beraktivitas.Entah kenapa,kata-kata “1000startup....” terus berkelebat di benak saya.Selang beberapa hari kemudian ,search google,dan ketemu Gerakan Nasional 1000 Startup Digital ,https://1000startupdigital.id/

Saya baca-baca,tidak sepenuhnya paham,tapi rasanya kok menarik dan positif,iseng memberanikan diri ikut registrasi.Waktu itu Acara akan digelar di Jogjakarta,Jakarta ,Surabaya.Namun di lembar registrasi saya isi kota terdekat,Semarang.Tantangan muncul ketika lembar registrasi harus ada video dengan batasan durasi 2 menit.Dengan menggunakan BlackBerry saya melakukan perekaman secara swadaya.Mengulang 11 kali sambil dipilih mana yang isi dan durasi dirasakan paling pas ,untuk kemudian ditayang di youtube.Melengkapi Registrasi,akhirnya saya kirim hari minggu pertama bulan Agustus 2016.Sejak itu saya sering mendapat email tentang kegiatan terkait 1000 startup digital company di kota yang sudah menyelenggarakan.Sampai akhirnya tanggal 8-9 November 2016 diminta datang ke Impala Coworking Space di Kota Lama Semarang untuk melakukan pengisian registrasi bersama-sama. 11 November 2016 mendapat email untuk mengikuti Ignition yang akan diselenggarakan Sabtu 12 November 2016.Setelah melakukan registrasi,menuju Lantai IV di gedung Pemuda dan Olahraga.

Wooowww .......ternyata pengunjung banyak.Saya coba hitung deretan kursi yang terbagi dua di sisi kanan dan kiri.Ada 15 baris(mudah2an betul) setiap sisi dengan 10 kursi/baris.Kalau ada 5 baris sisi kanan-kiri terdepan diisi panitia,pembicara dll,berarti ada minimal 200 peserta Ignition.Suatu Ansusiasisme yang luar biasa.Dibuka jam 10 lewat dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya penuh semangat dan khidmat,sambutan singkat dari perwakilan Menkominfo,berlanjut oleh para narasumber.

Gaya masing-masing nara sumber bervariasi.Ada yang riang dengan selingan joke(Yansen Kamto/Kibar-Alamandha Shantika/Go Jek),ada yang serius santai( I Lik SAS-founder Jaringan Rumah Usaha) dll.Tapi, dimata saya ada satu kesamaan.Mereka berkarya dengan prinsip,mencari kebutuhan masyarakat dan beri solusi sebesar-besarnya bagi bangsa Indonesia.Dan tidak kalah penting adalah bisa menjadi usaha yang menghidupi dan mensejahterakan penggeraknya.

Semua Topic dimasing sessi membuka dan menambah wawasan saya.Materi terasa advance,perlahan seperti mengurai simpul-simpul ke “jadul” an saya.

Mentransformasikan pemahaman saya dari ekonomi yang ada ke era Ekonomi Digital.Sedikit demi sedikit mulai terbuka apa itu 1000startupdigitalcompany.Narasumber yang ada 8 orang,dimulai jam 10.30,jam 12, break sampai jam 13.00;sebetulnya acara yang digelar cukup padat.Namun terasa cepat.Materi yang dibawakan bukanlah teori-teori akademis yang berat-berat.Tapi lebih semacam bercerita,berbagi kisah dari suatu aksi nyata para pelaku langsung .Ini yang membuat Topic yang disampaikan terasa berjiwa dan hidup.Idea is Cheap.Execution is The Key-yang ditampilkan Alamanda Shantika;Ide itu (seperti) Sampah-Jadi,(ide2) harus didaur ulang(kaya sampah) agar bermanfaat,bernilai  tambah tinggi-Daus Gonia,Inisiator Menembus Langit; terasa sangat membesarkan hati,karena saya bukanlah pemuja ide.Saya hanyalah type orang kerja-kerja-kerja.Sehingga berpikir seperlunya,berusaha mengisi waktu yang dipinjamkan sang Pemilik Waktu untuk bertindak sebanyak-banyaknya.

Menjelang sessi akhir,antusiasisme peserta tetap tinggi.Hanya saja ruang terasa pengab.Sekedar masukkan,Air Conditioning bisa difungsikan lebih baik lagi.Ke  pengab an yang terjadi mungkin karena berkurangnya oksigen(karena sirkulasi udara yang kurang bagus).Sangat disayangkan bila topic-topik menarik yang disajikan tidak terserap baik oleh peserta bukan karena pesertanya yang tidak antusias,namun karena gagal focus akibat turunnya kadar oksigen yang diserap otak peserta.Sekedar saran.

Semarang,18 November 2016 

Purnomo Iman Santoso

 

(Note:Tulisan ini tugas dari Team 1000startupdigitalcompany untuk di upload di FB dan Twitter) 

Villa Aster - Klenteng Sam Poo Kong ,PP

  Tour de Villa Aster - Klenteng SamPooKong - Villa Aster ... 20 Km 21 Mei 2023 Theme : Bersyukur + Berserah Bangun jam 03.36 ,melakukan akt...